Jurnal Tadzakkur http://www.ejournal.iaitfdumai.ac.id/index.php/taz <p style="text-align: justify;"><img src="http://www.ejournal.iaitfdumai.ac.id/public/journals/9/journalThumbnail_en_US.png?2021-08-08%2007:20:23" alt="Alternate text for thumbnail" width="143" height="201"></p> <p style="text-align: justify;">Jurnal Tazakkur adalah jurnal akademik yang diterbitkan oleh Institut Agama Islam Tafaqquh Fiddin Dumai sejak 2021, dengan frekuensi penerbitan dua kali dalam setahun. Terdaftar dengan ISSN Online 2798-0022, jurnal ini&nbsp;Berfokus pada kajian pendidikan Islam, jurnal ini mencakup aspek konseptual, historis, filosofis, serta integrasi ilmu dan Islam, termasuk kurikulum, metodologi, manajemen, dan evaluasi pendidikan Islam. Selain itu, jurnal ini mengakomodasi pembahasan tentang perspektif Islam terhadap ilmu pengetahuan, peserta didik, dan lingkungan pendidikan, serta isu-isu kontemporer dalam pendidikan Islam. Dengan standar akademik yang ketat, Jurnal Tazakkur menjadi wadah bagi akademisi dan peneliti untuk menyajikan temuan ilmiah yang berkontribusi pada pengembangan keilmuan di bidang pendidikan Islam.</p> Institute Agama Islam Tafaqquh Fiddin Dumai en-US Jurnal Tadzakkur 2622-9722 Pengaruh Bimbingan Konseling Dan Pemberian Hukuman Terhadap Disiplin Belajar Siswa Kelas X Di Smk Negeri 1 Dumai http://www.ejournal.iaitfdumai.ac.id/index.php/taz/article/view/235 <p>Disiplin merupakan suatu kondisi yang tercipta dan terbentuk melalui proses dari serangkaian perilaku yang menunjukkan nilai-nilai ketaatan, kepatuhan, kesetiaan, keteraturan dan ketertiban. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi sikap disiplin siswa diantaranya yaitu layanan bimbingan konseling dan pemberian hukuman. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui Pengaruh Bimbingan Konseling dan Pemberian Hukuman terhadap Disiplin Belajar Siswa di SMK Negeri 1 Kota Dumai. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh melalui penyebaran kuesioner kepada 184 responden. Analisis data menggunakan Analisis deskriptif dan Regresi Linear Berganda dengan bantuan Sofware SPSS 21 Windows 7. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa pengaruh bimbingan konseling, pemberian hukuman secara bersama sama memberikan pengaruh yang positif dan signifikan terhadap disiplin belajar siswa di kelas X SMK Negeri 1 Kota Dumai dengan kontribusi sebesar 14,5%. Secara parsial Pemberian Hukuman memberikan kontribusi positif dan signifikan terhadap disiplin belajar, dan bimbingan konseling memberikan pengaruh yang positif dan signifikan terhadap disiplin belajar Siswa di kelas X SMK Negeri 1 Kota Dumai</p> Ami Kastari Herni Hartati Copyright (c) 2022 JURNAL TADZAKKUR 2022-09-20 2022-09-20 3 1 1 14 10.57113/taz.v2i2.235 Pengaruh Penggunaan Media Pembelajaran Google Classroom dan Media Sosial Youtube Terhadap Motivasi Belajar Siswa di SMK Negeri 2 Dumai http://www.ejournal.iaitfdumai.ac.id/index.php/taz/article/view/234 <p>Media Pembelajaran adalah sesuatu yang dapat digunakan untuk menyampaikan pesan atau informasi dalam proses belajar mengajar sehingga dapat merangsang perhatian siswa. Dengan hadirnya&nbsp; media pembelajaran berbasis teknologi informasi&nbsp; dalam pembelajaran adalah tuntutan kepada siswa untuk meningkatkan motivasi belajar. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh penggunaan media pembelajaran google&nbsp; classroom dan media sosial youtube terhadap motivasi belajar siswa di SMK Negeri 2&nbsp; Dumai. Variabel google classroom dan media sosial youtube pada penelitian ini sama sama dapat dimanfaatkan guna memudahkan guru dan siswa dalam melakukan kegiatan belajar mengajar tanpa terikat tempat dan waktu. Data yang di gunakan pada penelitian ini adalah data primer yang diperoleh dari penyebaran angket. Jumlah populasi dari dari penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI di SMKN 2 Dumai yang berjumlah 589 siswa, dengan berpedoman pada rumus Slovin diperoleh sampel sebanyak 238 responden. Data diolah menggunakan analisis regresi berganda bantuan SPSS 21. Hasil&nbsp; penelitian menemukan bahwa google classrom berpengaruh secara signifikan terhadap&nbsp; motivasi belajar di SMK Negeri 2 Dumai. Media sosial youtube berpengaruh secara signifikan terhadap motivasi belajar siswa di SMK Negeri 2 Dumai. penggunaan media&nbsp; pembelajaran google classroom, media sosial youtube secara bersama-sama memberikan&nbsp; pengaruh yang signifikan terhadap motivasi belajar siswa di SMK Negeri 2 Dumai.</p> April Bustomi Rasyidi Copyright (c) 2022 JURNAL TADZAKKUR 2022-09-20 2022-09-20 3 1 15 26 10.57113/taz.v2i2.234 Pengaruh Pemahaman Pendidikan Agama Islam Dan Keteladanan Guru Terhadap Perilaku Sosial Siswa SMA N 4 Dumai http://www.ejournal.iaitfdumai.ac.id/index.php/taz/article/view/236 <p>Perilaku sosial yang tidak baik dapat menghambat tujuan pembelajaran, sehinggaberkurangnyanilai dari keefektifan dan keefesienan yang kemudian akan mempengaruhi pola keteraturan yang telah dibentuk dan dijalankan. Perilaku sosial siswa terlihat masih terdapat kurangnya tenggang rasa dan tolong menolong, siswa kurang mempedulikan kebersihan dan juga terdapat siswa yang melanggar aturan aturan, maka dilakukan penelitian yang bertujuan mengetahui pengaruh pemahaman pendidikan agama islam dan keteladanan guru terhadap prilaku sosial siswa. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X dan XI SMAN 4 Dumai berjumlah 400 siswa yang beragama islam. Pengambilan sampel dilakukan dengan rumus <em>isac</em> dan <em>michael</em> sehingga jumlah sampel adalah 186 siswa. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh melalui penyebaran angket kepada 186 siswa. Data dianalisis menggunakan analisis regresi berganda, dengan bantuan software SPSS 21.0 <em>for Windows.</em>Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara serentak pemahaman pendidikan agama islam dan keteladanan guru berpengaruh positif dan signifikan&nbsp; terhadap perilaku sosial siswa kelas X dan XI yang beragama islam di SMAN 4 Dumai. Dari hasil perhitungan SPSS menujukkan pengaruh pemahaman pendidikan agama islam dan keteladanan guru sebesar 34,5% dan sisanya 65,5% dipengaruhi oleh faktor lain.</p> <p>&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;&nbsp;</p> Faizal Nurmatias Wulan Sari Copyright (c) 2022 JURNAL TADZAKKUR 2022-09-20 2022-09-20 3 1 27 37 10.57113/taz.v2i2.236 Pengaruh Pola Asuh Orang Tua Dan Sarana Belajar Terhadap Kemandirian Belajar Siswa Kelas X Dan Xi Di Sma N 5 Dumai http://www.ejournal.iaitfdumai.ac.id/index.php/taz/article/view/237 <p>Keluarga merupakan tempat utama dan pertama bagi pendidikan seorang anak sehingga pembentukan sikap dan kepribadian sangat dominan. Pola asuh orang tua adalah cara-cara yang digunakan oleh orang tua selama pengasuhannya, terutama dalam memberikan pendidikan dan bimbingan agar anaknya tumbuh dan berkembang sesuai dengan harapannya, baik secara fisik dan psikis. Dan selain pola asuh orang tua, faktor lain yang dapat mempengaruhi kemandirian belajar adalah sarana belajar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pola asuh orang tua dan sarana belajar terhadap kemadirian berlajar siswa kelas X dan XI. Penelitin ini menggunakan penelitian kuantitatif, penelitianini dilakukan&nbsp; di SMA N 5 Dumai. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X dan XI di SMA N 5 Dumai dengan jumlah 347 siswa. Pengambilan sampel digunakan dengan menggunakan rumus slovin sehingga jumlah sampel adalah 186 siswa. teknik pengumpulan data menggunakan kuisioner. Data dianalisis menggunakan analisis regresi berganda, dengan bantuan <em>software SPSS 21.0 for Windows. </em>Hasil penelitian menemukan bahwa pola asuh orang tua dan sarana belajar berpengaruh terhadap kemandirian belajar siswa sebesar 65,3% dan sebesar 34,7% pengaruhi oleh faktor lain yaitu lingkungan sosial, metode belajar, dan&nbsp; bimbingan belajar.</p> <p>&nbsp;</p> Firda Anggraini Mini Andriani Copyright (c) 2022 JURNAL TADZAKKUR 2022-09-20 2022-09-20 3 1 38 49 10.57113/taz.v2i2.237 Pengaruh Kompetensi Guru Dan Perhatian Orang Tua Terhadap Kedisiplinan Siswa Di Smas Budi Dharma Dumai http://www.ejournal.iaitfdumai.ac.id/index.php/taz/article/view/238 <p>Kedisiplinan memiliki peran penting dalam keberhasilan siswa pada proses pembelajaran, oleh karena itu maka dilakukanlah penelitian yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompetensi guru dan perhatian orang tua terhadap kedisiplinan siswa di SMAS Budi Dharma Kota Dumai. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, dengan Populasi seluruh siswa SMAS Budi Dharma Dumai, yang berjumlah 168 orang dan sampel penelitian sebanyak 118 responden, yang diperoleh dengan menggunakan rumus Slovin. Data diolah menggunakan analisis regresi berganda bantuan&nbsp;SPSS 21. Hasil Penelitian menemukan bahwa kompetensi guru dan perhatian orang tua memiliki pengaruh signifikan terhadap kedisiplinan siswa di SMAS Budi Dharma Kota Dumai dengan model regresi Y = 12,652 + 0,372 X1 + 0,477 X2. Kompetensi guru dan perhatian orang tua berkontribusi sebesar 67,5% terhadap kedisiplinan siswa di SMAS Budi Dharma, dimana 32,5% dipengaruhi oleh faktor lainnya. Dengan demikian untuk menciptakan kedisiplinan siswa yang tinggi di SMAS Budi Dharma, maka faktor kompetensi guru dan perhatian orang tua perlu ditingkatkan</p> Mellini Rahmawati Putri Copyright (c) 2022 JURNAL TADZAKKUR 2022-09-20 2022-09-20 3 1 50 59 10.57113/taz.v2i2.238 Pengaruh Lingkungan Sekolah dan Perhatian Orang Tua Terhadap Kedisiplinan Siswa di SMA Negeri 5 Dumai http://www.ejournal.iaitfdumai.ac.id/index.php/taz/article/view/239 <p>Dalam proses pembelajaran siswa wajib memiliki perilaku disiplin, baik&nbsp; saat pembelajaran berlangsung ataupun di luar proses pembelajaran. Tata tertib sekolah ialah bentuk upaya dalam melatih ketertiban siswa. Lingkungan sekolah menjadi tempat bagi siswa untuk menjalankan kegiatan belajar guna memperoleh ilmu pengetahuan, perubahan sikap dan keterampilan dengan tetap mematuhi dan mentaati peraturan yang berlaku. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh lingkungan sekolah dan perhatian orang tua terhadap kedisiplinan siswa di SMAN 5 Dumai. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh melalui penyebaran angket kepada&nbsp; siswa. Populasi pada penelitian ini adalah 347 siswa. Pengambilan sampel dilakukan dengan rumus isac dan michael sehingga jumlah sampel adalah 151 siswa. Data dianalisis menggunakan analisis regresi berganda, dengan bantuan software SPSS 21.0 for Windows. Hasil penelititan menemukan bahwa secara serentak lingkungan sekolah dan perhatian orang tua berpengaruh positif dan signifikan terhadap kedisiplinan siswa di SMAN 5 Dumai. Penelitian ini merekomendasikan bahwa lingkungan sekolah, baik lingkungan sosial maupun nonsosial harus diterapkan dengan baik supaya benar-benar dapat memberikan sikap disiplin terhadap siswa. Perhatian orang tua juga dapat menjadikan siswa disiplin karena orang tua berperan membentuk karakter anak dirumah</p> Roudahnur Aisyah Mulyani Copyright (c) 2022 JURNAL TADZAKKUR 2022-09-20 2022-09-20 3 1 60 72 10.57113/taz.v2i2.239